Proses tukar guling lahan Markas Kodam XVI/Pattimura di Cagar Budaya Benteng Nieuw Victoria dengan Pemerintah Kota Ambon, Provinsi Maluku, akan berlangsung pada tahun 2022 dengan lokasi baru di kawasan Tawiri Negeri Laha.

Wali Kota Ambon Richard Louhenapessy di Ambon, Jumat, mengatakan rencana tukar guling tersebut mendapat dukungan dari Pangdam XVI/ Pattimura, Mayjen TNI Bambang Ismawan yang baru menjabat di Kodam Pattimura. "Pangdam memberikan dukungan penuh untuk proses tukar guling dan direncanakan tahun 2022 bisa dimulai," katanya.

Benteng Nieuw Victoria awalnya dibangun oleh orang-orang Portugis pada 1575 dan diberi nama Nossa Senhora Annucida, namun kemudian direbut oleh Belanda pada 1605 dan berganti nama dengan Victoria yang berarti kemenangan. Sekitar tahun 1754 gempa besar mengguncang Kota Ambon, benteng yang dijadikan pusat pemerintahan kolonial Belanda di Maluku itu mengalami kerusakan parah, setelah direnovasi benteng itu berganti nama dengan Nieuw Victoria yang artinya kemenangan baru.

Rencana TNI AD untuk memindahkan Makodam Pattimura dari Benteng Nieuw Victoria sebenarnya sudah mengemuka sejak 2016. Mayjen TNI Doni Monardo, yang saat itu menjabat Pangdam XVI/Pattimura menyatakan akan mengembalikan cagar budaya nasional itu kepada Pemkot Ambon dan menyetujui dilakukan tukar guling, yang artinya pemerintah setempat menyarikan lahan pengganti untuk Makodam Pattimura.

Richard mengatakan, hal yang menggembirakan adalah ternyata dalam rencana  strategis (Renstra) Kodam XVI/Pattimura sudah menyantumkan rencana peralihan Makodam dari Benteng Nieuw Victoria ke Tawiri. Dengan begitu, ia mengatakan Pemkot Ambon juga akan melakukan proses pembebasan lahan.

"Saya sangat gembira karena dalam rencana strategi Kodam rencana ini sudah masuk, mudah-mudahan dalam waktu tidak lama lagi kita mulai bebaskan lahan," katanya.

Selain itu, ia mengatakan Pemkot Ambon juga akan melakukan penilaian aset Benteng Victoria sebagai upaya revitalisasi cagar budaya dengan melakukan koordinasi dengan kementerian terkait dan dilanjutkan tahapan penilaian aset dan ganti rugi lahan.

Koordinasi revitalisasi benteng Victoria telah dilakukan dengan Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Kementerian terkait seperti Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional, Pariwisata, PUPR hingga Kantor Staf Presiden. Kepala Kantor Staf Presiden, katanya juga mendukung upaya revitalisasi benteng Victoria, dan akan menindaklanjuti dengan mengundang kementerian terkait untuk melakukan koordinasi.

Dari sisi perencanaan, Kementerian PUPR telah meninjau dan akan mengambil alih revitalisasi benteng Victoria. Sementara untuk pembangunan dan relokasi kantor Kodam XVI/ Parttimura akan dibicarakan dengan Kementerian Pertahanan.

Berdasarkan data Cagar Budaya Kemdikbud, Benteng Nieuw Victoria merupakan situs cagar budaya peringkat nasional yang tercantum pada SK Menteri No 193/M/2017 pada 14 Juli 2017.

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021