Ambon (Antara Maluku) - Penyekatan dengan skala prioritas pada beberapa titik jalan utama menuju Kota Ambon oleh aparat kepolisian pada malam pergantian tahun guna mengantisipasi terjadinya kemacetan total.

"Kami melakukan evaluasi selama tujuh hari dan telah memperhitungkan ratio jumlah penduduk dengan kendaraan bermotor yang tidak berimbang dengan daya tampung pada ruas-ruas jalan," kata Wakapolres Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, Kompol Hendry K di Ambon, Rabu.

Rencana penyekatan ini juga telah dikoordinasikan pihak polres dengan pemerintah Kota Ambon dan Pemkab Maluku Tengah dan mendapat dukungan positif.

Wakapolres mengatakan, polisi juga telah membagi wilayah Pulau Ambon dalam empat zona strategis untuk dijadikan pusat panggung hiburan dan pesta kembang api pada malam pergantian tahun.

Sehingga masyarakat tidak perlu lagi mendatangi kawasan Lapangan Merdeka yang selama ini menjadi pusat panggung hiburan dan pesta kembang api.

Bagi warga di sekitar kawasan Latuhalat hingga Benteng, Kecamatan Nusaniwe (Kota Ambon) bisa merayakan malam pergantian tahun di daerah Amahusu yang ada pesta kembang api dan panggung hiburannya.

Aparat keamanan juga akan menindak para pengandara sepeda motor yang masih berkeliaran pada pukul 02.00 WIT.

"Jadi penyekatan ini akan dilalakukan pada Rabu, (31/12) mulai pukul 23.00 WIT dan negara tidak mengabaikan hak masyarakat yang melakukan hajatan, hanya saja kehadiran polisi untuk menjaga ketertiban umum," ujar Wakapolres.

Pewarta: Daniel Leonard

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2014