Ternate, 5/8 (Antara Maluku) - Sebanyak 1.200 atlet dari delapan kabupaten/kota di Maluku Utara (Malut) meramaikan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Kabupaten Halmahera Utara.

Ketua Panitia Pelaksana Porprov Malut II, Jasman Abubakar di Ternate, Sabtu, mengatakan, sebanyak 1.200 atlet dari delapan kabupaten/kota kecuali Kabupaten Pulau Taliabu dan Tidore Kepulauan (Tikep) bertarung dalam kompetisi itu.

"Hari ini event tersebut resmi digelar, bertempat di lapangan Kantor Bupati Halmahera Utara (Halut) Tobelo," katanya.

Menurut dia, Porprov Malut II berisi pertandingan di 23 cabang olah raga (cabor), dijadwalkan berlangsung selama delapan hari.

Jasman mengatakan, melalui Porprov Malut II ini diharapkan lahir atlet-atlet berprestasi untuk dipersiapkan mengikuti PON di Papua.

"Pada Porprov I di Kota Ternate lalu juga didapat atlet-atlet berprestasi yang kemudian mewakili provinsi ini di PON Bandung, dan berhasil meraih satu emas di cabang tinju, dua perak dan tiga perunggu," katanya. 

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2017