DPRD Kota Ambon, Senin,  menggelar rapat paripurna khusus melepas jenazah anggota DPRD dari partai Nasdem periode 2019-2024, Christian Latumahina.

Paripurna pelepasan jenazah diikuti seluruh pimpinan dan anggota DPRD kota Ambon, unsur pimpinan Pemerintah Kota (Pemkot) maupun Forkopimda Ambon, di ruang sidang utama DPRD, Ambon, Senin.

Rapat paripurna khusus dipimpin Ketua DPRD Kota Ambon Ely Toisutta, setelah membuka rapat paripurna dilakukan peletakan bunga oleh Wali Kota Ambon Richard Louhenapessy, Wakil Wali Kota Syarief Hadler, pimpinan dan anggota DPRD, perwakilan Forkopimda kota Ambon, serta pihak keluarga.

Wali kota Richard Louhenapessy menyatakan, kepergian politisi Nasdem ini bukan hanya dirasakan pihak keluarga tetapi Pemkot Ambon.

"Sebagai orang percaya kita harus mengakui bahwa almarhum telah mengakhiri perjalannya, yakinlah perpisahan ini indah pada waktunya, " katanya.

Ketua DPRD Kota Ambon Elly Toisutta menyatakan, atas nama pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kota Ambon turut merasakan kehilangan yang mendalam.

Kesedihan ini merupakan dukacita bersama, almarhum kurang lebih selama enam tahun empat bulan melaksanakan amanah rakyat sebagai anggota DPRD Kota Ambon, menyusul periode sebelumnya.

Almarhum merupakan sosok anggota DPRD yang bekerja dengan penuh tanggung jawab, menyelesaikan tugas sebagai pelayan rakyat, dengan memperjuangkan kepentingan rakyat bersama dengan Pemkot Ambon.

"Dedikasi almarhum memberikan semangat juang bagi kami untuk meneruskan tugas besar membangun kota Ambon kedepan, " tandas Elly.

Almarhum Christian Latumahina meninggal dunia  pada Sabtu (9/1) setelah dirawat di salah satu rumah sakit di kota Ambon karena sakit.

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021