Ambon (Antara Maluku) - Seminar "Open Base Transceiver Station" (BTS) akan digelar oleh komunitas blogger Maluku, Arumbai Blog, di Ambon, 3 April 2012.
"Seminar ini bertujuan untuk memperkenalkan komunitas muda di sini pada inovasi terbaru teknologi dalam bidang telekomunikasi yang dikembangkan oleh Onno W Turbo," kata Almascatie, Ketua Arumbai Blog kepada pers di Ambon, Senin.
Seminar sehari tersebut akan membahas tentang bagaimana membuat stasiun transceiver pribadi yang dapat memungkinkan pengguna telepon seluler dapat berkomunikasi tanpa menggunakan layanan jaringan telekomunikasi dari provider.
Kegiatan hasil kerja sama Arumbai Blog dengan ICT Watch itu, akan menghadirkan salah satu pakar IT Indonesia Onno W Turbo sebagai pembicara.
Ia mengatakan, dalam seminar Open BTS, komunitas muda Ambon akan diajarkan untuk membuat sendiri stasiun transceivernya, dan mengembangkannya, sehingga mereka tidak lagi menggunakan layanan jaringan provider telepon seluler.
"Di seminar ini teman-teman muda akan diajarkan untuk membuat sendiri transceivernya, sehingga mereka tidak lagi mengandalkan provider dalam berkomunikasi," katanya.
Menurut Almascatie, inovasi terbaru dalam bidang telekomunikasi tersebut, sangat cocok dikembangkan di Maluku, karena layanan jaringan komunikasi di daerah tersebut tidak lancar, khususnya Global System for Mobile Communications (GSM).
Gangguan jaringan layanan provider GSM yang sering terjadi di Maluku, tidak hanya pada sistem komunikasi melalui telepon seluler, tetapi juga akses internet.
"Jaringan telekomunikasi di sini tidak begitu bagus, sering sekali mengalami kesalahan koneksi komunikasi, terutama dalam menelepon atau pun mengakses internet," ucapnya.
Ia menambahkan, inovasi terbaru teknologi telekomunikasi yang dikembangkan oleh Onno W Turbo akan sangat membantu mengatasi masalah telekomunikasi di Maluku, karena tidak hanya untuk berkomunikasi melalui telepon seluler, juga dapat digunakan untuk mengakses layanan internet.
"Sistemnya juga dapat digunakan oleh penggiat internet dan pengguna jaringan sosial media," ujar Almascatie.
Seminar "Open BTS" Akan Digelar di Ambon
Selasa, 27 Maret 2012 6:32 WIB