Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN Ternate, Maluku Utara (Malut) menyalurkan bantuan pendidikan berupa beasiswa bagi mahasiswa maupun pemasangan listrik gratis bagi puluhan pelanggan kurang mampu.

"Beasiswa diberikan kepada 43 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malut senilai Rp75 juta dan 82 pelanggan kurang mampu mendapatkan pemasangan baru listrik secara gratis dengan total bantuan senilai Rp100 juta," kata General Manager PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU), Adams Yogasara di Ternate, Selasa.

Dia berharap dengan bantuan yang disalurkan ini, bisa meringankan beban para mahasiswa maupun keluarga yang kurang mampu, sehingga dapat memenuhi kebutuhan mereka.

"Tentunya bantuan dari YBM ini, merupakan dana dari para pegawai beragama Islam berada di PLN, khususnya di Ternate," ujar Adam.

Dia mengemukakan, 82 keluarga yang mendapat bantuan pemasangan baru listrik gratis ini, tersebar pada wilayah kerja PLN UP3 Ternate, yakni 41 pelanggan di Bacan, 31 pelanggan di Saketa dan 10 pelanggan di Ternate.

Salah satu penerima manfaat bantuan pemasangan listrik gratis,  Darsih, warga Desa Gamayou, Kelurahan Makassar Barat, Ternate Utara, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada YBM PLN atas bantuan yang sudah diterimanya.

"Kami berterima kasih kepada YBM PLN UP3 Ternate, yang telah memberikan bantuan listrik gratis. Ini sangat bermanfaat buat kami, diantaranya sebagai penerangan, menonton TV, setrika pakaian dan untuk kebutuhan lainnya," ujarnya.

 

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2021