Ambon (Antara Maluku) - Warga kota Ambon diimbau menyukseskan World Assembly of Youth (Pertemuan Pemuda Dunia) yang penyelenggaraannya dijadwalkan di Ibu kota provinsi Maluku tersebut pada pekan pertama Oktober 2011.

Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy, di Ambon, Rabu, mengatakan, kepercayaan menjadi tuan rumah kegiatan internasional tersebut perlu diapresiasi warga dengan tekad menyukseskannya.

"Jadi berikanlah pelayanan optimal dengan cerminan kehidupan orang timur yang biasanya ramah dan senyum agar memberikan suasana kekeluargaan kepada para tamu yang dijadwalkan dihadiri perwakilan dari 120 negara," katanya.

Richard yang dilantik menjadi Wali Kota Ambon periode 2011-2016 pada 4 Agustus lalu itu menyatakan kesiapan jajaran pemerintah kota (pemkot) setempat menyukseskan Pertemuan Pemuda Dunia tersebut.

"Saya sejak bersilaturahmi dengan DPD KNPI Maluku pada 18 Agustus 2011 telah mengerahkan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk mendukung berbagai kegiatan, baik menjelang puncak hingga pasca-Pertemuan Pemuda Dunia," katanya.

Ia berjanji untuk menyosialisasikan kegiatan tersebut hingga ke masyarakat agar berperanserta menyukseskannya.

"Kami harus menunjukkan bahwa Ambon saat ini menjadi kota internasional, menyusul kegiatan peringatan Hari Perdamaian Dunia pada 25 November 2009, Sail Banda 24 Juli-17 Agustus 2010 dan MTQ tingkat nasional dijadwalkan Juni 2012," katanya.

Pada kesempatan lain Ketua DPD KNPI Maluku, Zaharuddin Latuconsina, mengatakan, berbagai kegiatan telah disiapkan untuk memeriahkan Pertemuan Pemuda Dunia tersebut.

Ia megatakan pihaknya bekerja sama dengan BKKBN Maluku akan melaksanakan lomba foto untuk siswa SMA se-Kota Ambon dengan tema perdamaian pada 15 September, kegiatan bersih kota Ambon yang melibatkan semua komponen masyarakat (23/9), pameran lukisan (27/9), dan Pesta Teluk Ambon 29-30 September 2011.

Pewarta: Lexy Sariwating

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2011