Ternate, 7/4 (Antaranews Maluku) - Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMA di Ternate, Maluku Utara (Malut) 9-12 April 2018, dikhawatirkan akan terganggu pemadaman listrik bergilir yang dilakukan PLN setempat.

"Kami sebelumnya sudah berkoordinasi dengan PLN Ternate terkait pelaksanaan UNBK dan saat itu mereka menyatakan akan mendukung kelancaran pelaksanaan UNBK dengan tidak melakukan pemadaman listrik,"kata Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran (Dikjar) Malut, Imran Yakub di Ternate, Sabtu.

PLN Ternate menyatakan kesediaan seperti itu karena kapasitas listrik yang dimiliki jauh di atas beban puncak, sehingga tidak ada alasan untuk melakukan pemadaman bergilir, seperti yang sebelumnya dilakukan saat kapasitas listrik masih terbatas.

Tetapi, menurut dia, ternyata pada dua hari terakhir ini PLN Ternate melakukan pemadaman bergilir di Ternate, karena adanya kerusakan jaringan distribusi akibat terbakar saat terjadinya kebakaran sebuah rumah di wilayah Ternate Selatan.

Kalau pun sampai pada pelaksanaan UNBK SMA pada awal pekan depan PLN Ternate masih melakukan pemadaman listrik bergilir, diharapkan menghindari wilayah yang ada SMA melaksanakan UNBK.

Ia mengatakan untuk jaringan internet di SMA yang akan melaksanakan UNBK sesuai hasil simulasi sebelumnya tidak ada masalah yang berarti dan diharapkan saat pelaksanaan UNBK nanti tetap seperti itu.

Pada pelaksanaan UNBK SMK awal pekan ini, sejumlah SMK di Ternate dan Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara di hari pertama sempat mengalami gangguan jaringan internet, tetapi di hari berikutnya hingga selesai tidak ada lagi gangguan.

Menyinggung pendistribusian naskah soal untuk SMA yang akan melaksanakan UN konfisional atau menggunakan kertas dan pensil, Imran Yakub mengatakan semuanya sudah distribusikan ke titik yang dekat dengan sekolah dan mendapat pengamanan ketat.

Dari 210 SMA di sepuluh kabupaten/kota di Malut, yang melaksanakan UNBK hanya 75 SMA, karena keterbatasan infrastruktur penunjang, khususnya komputer dan jaringan internet.

Pewarta: La Ode Aminuddin

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2018