Ambon, 13/12 (ANTARA News) - Menjelang natal warga di Kota Ambon khususnya yang beragama Nasrani mulai membeli pernak-pernik natal seperti lampu hias berbagai corak dan jenis sampai pohon natal.

Hasil pemantauan di sejumlah toko penjual pernak-pernik natal di Ambon, Kamis, terlihat cukup mendapat perhatian warga nasrani yang bermukim di Kota Ambon.

"Sejak awal bulan warga sudah mulai membeli pernak-pernik natal, kebanyakan lampu-lampu hias berbagai jenis, corak, maupun warna-warni lampu," kata Ceng pemilik toko Sentral Jaya yang terdapat di jalan Gang Pos.

Kalau slinger berbagai jenis dan ukuran dipatok mulai dari harga Rp20.000 hingga Rp35.000/buah, begitu juga dengan buah-buahan hias pohon natal berbagai ukuran mulai dari kecil hingga besar harga yang di patok Rp20.000 hingga Rp125.000/dos dengan jumlah buah yang berbeda.

Sedangkan lampu hias juga demikian khusus untuk diletakan di pohon natal harganya juga berbeda sesaui dengan corak warna, ukuran panjang rata-rata 10 meter harganya berkisar antara Rp35.000 hingga Rp125.000 per dus.

"Ada juga berbagai jenis lampu hias dengan corak yang berbeda dan ukuran, seperti misalnya lampu pita yang panjangnya lima meter di patok harga Rp275.000 per buah (panjang lima meter), ada juga yang dalam pipa sling pastik ukuran 10 meter Rp150.000 hingga Rp250.000/buah," ujarnya.

Tiap hari ada saja warga yang datang untuk membeli, jadi kalau pernak-pernik pohon natal ini salam sehari bisa laku terjual enam hingga delapan buah lampu maupun slinger.

Merry dan anaknya yang ditemui seusai membeli dua buah slinger dan lampu hias mengatakan, untuk tahun ini hanya membeli lampu dan slinger saja, kalau pohon tidak pelu sebab masih tersedia dan kondisinya baik.

"Tiap tahun setelah selesai suasana natal dan tahun baru pohon natal dibuka dan disimpan dengan baik, jadi pohon natal di rumah masih bagus, sudah di tancapkan di sudut rumah hanya saja kurang slenger dan lampu hias, makanya sekarang kita datang untuk membeli," ujarnya.

Ceng pemilik toko yang dikonfirmasi mengatakan, kalau pohon yang saya jual ini harganya juga berbeda-beda, dan laku terjual sehari hanya bisa terjual dua hingga tiga pohon saja.

"Kalau harga dijual sesuai dengan ukuran tinggi pohon dan besar, jadi kalau yang tingginya tujuh fits harganya Rp3.750.000 hingga Rp4 juta, ukuran enam fits Rp1.350.000 sampai Rp2 juta, dan yang paling murah yakni ukuran empat fits yakni Rp600.000/pohon itupun sudah sesuai dengan kemauan pembeli.

Harga-harga pernak-pernik natal dan pohon natal ini hampir di semua toko yang menjualnnya harga tidak berbeda jauh, seperti di toko Melinium, dan Makro di jalan gang pos, begitu juga dengan sejumlah toko di jalan J.Latu hari-hari.

Pewarta: Shariva Alaidrus

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2018