Wali Kota Ambon Richard Louhenapessy menerima anugrah kebudayaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2020.

Trophy anugrah kebudayaan dari PWI diserahkan ketua PWI pusat Atal S Depari pada puncak HPN 2020 di halaman kantor Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Sabtu.

10 penerima anugrah kebudayaan PWI yakni Wali kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany, Bupati Tubalong (Kalsel) Anang Syakhfiani, Wali kota Baubau (Sulawesi tenggara), As Tamrin, Bupati Gunung kidul (DI Yogyakarta) Badingah, Bupati Halmahera Barat (Maluku Utara) Danny Missy, Walikota Banjarmasin (Kalimantan Selatan) Ibnu Sina, Bupati luwu utara (Sulawesi Selatan) Indah putri Adriani, Bupati serdang (Sumatera utara) Soerkirman, Bupati Tubaba (Lampung) Umar Ahmad), serta wali kota Ambon.

Penghargaan diterima Richard setelah sebelumnya memaparkan inovasi Ambon kota musik dunia di hadapan Dewan Juri Anugerah kebudayaan PWI awal Januari 2020.

Persentasi merupakan pendalaman proposal sebagai babak akhir sebelum menerima penghargaan anugerah kebudayaan.

Richard mengatakan, musik telah mendarah daging dalam kehidupan masyarakat Ambon maka inovasi Ambon city of music, membawa perubahan yang besar dan sangat signifikan dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Selain itu perluasan lapangan kerja serta berdampak juga pada tata kelola pemerintah yang semakin baik.

"Kedepan penggunaan media, akan dioptimalkan Pemerintah Kota Ambon dalam menyongsong perubahan arus global dan memasuki dunia internasional sebagai Ambon UNESCO City of Music, " katanya.

Sementara itu Ketu PWI Maluku Izack Tulalessy mangatakan, pihaknya bersyukur dari 10 wali kota atau bupati, satu diantaranya adalah wali kota Ambon.

Penerimaan penghargaan melalui penilaian yang sangat teliti, karena setiap peserta mengajukan proposal apa yang telah dilakukan di daerah, dan dinilai oleh juri yang kompeten.

Ditambahkannya, selama ini jajaran pemerintah bersama masyarakat Kota Ambon berupaya mewujudkan Ambon sebagai Kota musik.

Dengan adanya pengakuan Unesco, semakin memperkuat PWI memberikan anugrah kebudayaan kepada Wali Kota Ambon.

"Yang beda di sini penghargaan diberikan oleh wartawan, biasanya melalui tulisan tetapi kali ini diberikan anugrah kebudayaan," kata Izack.

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2020