Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar mengingatkan setiap anggota intelijen harus jeli dalam melihat situasi saat berlangsung tahapan pilkada serentak 2020, termasuk proses pencoblosan.

"Pelaksanaan tugas kita selaku insan Bhayangkara tidak terlepas dari penilaian masyarakat, jadi ingin saya sampaikan di sini kalau yang harus diutamakan sebelum melaksanakan tugas haruslah  selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT," kata Kapolda di Dobo, Maluku, Selasa..

Penegasan Kapolda disampaikan saat melakukan kunjungan kerja ke Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru guna mempersiapkan personilnya dalam menghadapi tugas pengamanan pemilu serentak 2020.

Tujuan kedatangan Kapolda yang paling utama adalah memberikan pelayanan kepada rekan-rekan anggota agar merasa nyaman dalam menghadapi tahapan pilkada nanti.

Dia juga mengakui, dalam melaksanakan kehidupan dan tugas selaku pimpinan lebih percaya kepada anak buah daripada pengusaha terhebat sekali pun.

"Pulau-pulau terluar kita harus diperhatikan dengan benar tentang situasi gangguan Kamtibmas dalam suatu wilayah. Laksanakanlah tugas dengan ikhlas dan penuh rasa tanggungjawab serta tidak bebani masyarakat atau pihak mana pun," ujar Kapolda.

Dalam memberikan materi, Kapolda juga menjelaskan tentang pentahapan tugas dan cara kerja dari TPS sampai penghitungan hasil suara di KPU serta kebijakan yang diambil oleh anggota Polri yang bertugas di masing-masing TPS.

Kapolres Aru, AKBP Eko Budiarto menjelaskan tentang letak geografis kepulauan Aru dengan jumlah penduduk sebanyak 105.742 jiwa dan luasnya mencapai 55.270.22 persegi.

Sehingga perbandingan jumlah personil polres dengan jumlah penduduk kabupaten dan polsek jajaran adalah 1 berbanding 277, dan perbandingan jumlah personil polres dan polsek jajaran dengan luas wilayah dan resiko 1 berbanding 145.1 kilo meter persegi.

"Situasi wilayah hukum Polres ini terdiri dari empat polsek dan polsubsektor yakni  Polsek PP Aru, Polsek Aru Utara di Marlasi, Polsek Aru Tengah di Benjina, Polsek Aru Tengah di Jerol.

Polsubsektor KPYS, Polsubsektor Koijabi di Aruh Tengah Timur, Polsubsektor Longgar di Aru Tangah Selatan, serta Polsubsektor Merit di Aru Selatan Timur.

Dalam situasi politik, Kapolres menjelaskan tentang bakal pasa calon bupati dan wakil bupati Dr Johan Gonga-Muin Sogalrey yang mendapat dukungan tiga parpol pendukung dan memiliki sembilan kursi di DPRD Kepulauan Aru.

Sementara pasangan Timotius Kaidel-Laguni Karnake dengan dukungan tiga parpol (enam kursi).
 

Pewarta: Daniel Leonard

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2020