Ternate (ANTARA) - Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara (Malut) memprogramkan bakti sosial melalui operasi celah bibir dan celah langit langit secara gratis kepada masyarakat di RS Bhayangkara Ternate pada 13 = 15 Agusus 2020.
"Kami akan melakukan operasi bagi 20 orang penderita celah bibir yang tersebar di wilayah Malut secara gratis," kata Kepala RS Bhayangkara Ternate, Kompol dr Tenang Wahyudi, Rabu.
Operasi celah bibir bagi 20 orang penderita tertuang dalam surat telegram Kapolri ST 842/VI/IJK/6.3-2020 sebagai program bakti sosial yang akan berkelanjutan dan diperuntukkan untuk masyarakat yang membutuhkan di masa pandemi COVID-19.
Tenang menyatakan, pihaknya dalam operasi celah bibir ini akan mendatangkan dokter sepesialis bedah plastic untuk membantu operasi tersebut.
Sehingga, kalau jumlah pendaftar melebihi kuota masih bisa, sebab hingga hari ini, sudah ada pasien yang mendaftar sebanyak 21 orang.
Tenang menyatakan, sesuai dengan persyaratan yang harus dipenuhi diantaranya bagi calon pendaftar yaitu, identitas diri KTP atau Kartu Keluarga, pasien celah bibir atau bibir sumbing berusia minimal 3 bulan dengan berat badan minimal 5 kg hingga usia dewasa.
Untuk pasien celah langit berusia minimal satu tahun, berat badan minimal 10kg dan pasien dinyatakan dalam keadaan sehat melalui pemeriksaan kesehatan pada saat akan dioperasi, di mana pendaftaran ditutup pada 12 Agustus 2020.
Kegiatan operasi tersebut nantinya akan mendatangkan sejumlah tim bedah plastik dari Surabaya bekerja sama dengan Perhimpunan Ahli Bedah Plastik Indonesia (PERAPI) dan Organisasi kemanusiaan.
Tenang menambahkan, untuk pendaftar sendiri datang dari berbagai Kabupaten/Kota di Malut seperti Tidore, Halsel maupunHaltim. Rata rata pasien anak umur antara satu hingga 10 tahun.