Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Ambon, Maluku, membuka pendaftaran bakal calon ketua umum KONI periode 2022-2026.

Ketua Harian KONI Kota Ambon Anthony Gustaf Latuheru menyatakan KONI Ambon telah membentuk tim penjaringan dan penyaringan ketua umum sesuai hasil rapat kerja VIII KONI kota Ambon.

Pengurus KONI Kota Ambon periode 2017-2021 akan mengakhiri masa tugasnya pada 22 Juni 2022 sehingga proses pemilihan pengurus baru secepatnya dilakukan.

‘’Periodisasi sebenarnya sudah berakhir pada Desember 2022, tetapi karena kondisi pandemi COVD -19 pengurus ini diperpanjang oleh KONI Maluku selama enam bulan dan berakhir Juni 2022,’’ kata dia di Ambon, Rabu.

Raker memutuskan segera membentuk tim jaring saring (penjaringan dan penyaringan) dengan komposisi tiga orang pengurus KONI Ambon, tiga orang pengurus kota cabang olahraga, dan satu dari perwakilan kordinator kecamatan. ‘

’Tim sudah kami bentuk, dan segera bekerja,’’ kata dia.

Dia berharap pada waktunya, tim jaring saring dapat menyelesaikan tugasnya dengan baik sehingga pada Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) KONI Kota Ambon 18 Juni 2022 dapat terpilih ketua umum definitif.

Ketua Panitia Tim Penjaringan dan Penyaringan, J Solissa mengaku pada tahap awal pihaknya telah melakukan pertemuan internal dan menetapkan persyaratan serta hal-hal lain terkait dengan proses tersebut.

Dia mengaku telah menyebarluaskan proses ini kepada masyarakat, baik yang dilakukan melalui spanduk, maupun media massa.

Proses pengambilan formulir bakal calon serta berkas pendaftaran akan dilakukan mulai Kamis 8 Juni 2022 dan akan ditutup 10 Juni 2022.

Selanjutnya panitia akan melakukan verifikasi terhadap berkas calon yang dikembalikan pada 11-13 Juni 2022, dan akan menyampaikan pemberitahuan ulang untuk kelengkapan berkas pada 13 Juni dan bakal calon diminta memenuhi kekurangan berkas sejak 14-15 Juni 2022.

‘’Proses pengambilan dan pengembalian berkas bertempat di Kantor KONI Kota Ambon mulai pukul 10.00-17.00 WIT,’’ ungkap Solissa.

Terkait persyaratan bakal calon, tim merujuk anggaran dasar dan anggaran rumah tangga KONI, peraturan organik, dan hasil Raker VIII 2022.

‘’Syarat terhadap pencalonan telah kami siapkan, sehingga bakal calon bisa mengambilnya serta langsung mempersiapkan ketentuan yang sudah ditetapkan dalam regulasi yang ada,’’ kata Solissa.

Baca juga: Empat cabang olahraga jadi anggota KONI Kota Ambon
Baca juga: Raker KONI Ambon sarana pembinaan dan peningkatan prestasi atlet

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2022