PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) meningkatkan komitmen budaya kesehatan maupun keselamatan kerja dengan menggelar apel Inspection Day.

Gelaran Apel Inspection Day atau inspeksi peralatan dan personil untuk memeriksa kesiapan K3 dalam pekerjaan ini dilaksanakan serentak diseluruh unit induk PLN seluruh Indonesia, kata General Manajer PLN UIW MMU, Awat Tuhuloula di Ambon, Senin.

"Apel Inspection Day diikuti perwakilan manajemen PT PLN (Persero) UIW MMU, manajemen perusahaan mitra kerja, tim Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB), tim Teknisi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (Yantek), serta perwakilan rekanan PLN, " katanya.

Ia mengatakan, Inspection Day digelar sebagai bentuk kepedulian terhadap pentingnya implementasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

"Inspection Day ini merupakan bentuk komitmen seluruh insan PLN dalam mengutamakan budaya K3 pada setiap proses pekerjaan," tuturnya.

Hal ini katanya, mencerminkan komitmen PLN untuk membina budaya K3 dalam setiap tahapan pekerjaan, mulai dari pelaksanaan hingga lini terdepan pelayanan.

Inspection Day juga menjadi platform yang efektif untuk memastikan implementasi standar keselamatan dan kesehatan kerja secara menyeluruh.

Awat berharap, dalam menjalankan pekerjaan sehari-hari, pegawai PLN yang telah dibekali dapat konsisten mengimplementasikan budaya K3 ini.

"Selama Inspection Day, semua personel yang terlibat dalam kegiatan ini berada dalam kondisi prima dan sepenuhnya siap mendukung implementasi K3 dan peningkatan budaya safety di lingkungan kerja, dengan tujuan utama mencapai Zero Harm Zero Loss yang telah menjadi komitmen PLN, " katanya.

Melalui kegiatan ini, PLN kembali menunjukkan dedikasi dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman dan sehat, serta terus berupaya untuk mengurangi risiko dan dampak negatif terhadap pekerja, masyarakat, dan lingkungan.

Inspeksi yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia ini menjadi bukti nyata keseriusan PLN dalam mencapai tujuan Zero Harm Zero Loss dan menciptakan budaya K3 yang kuat di setiap tingkatan perusahaan.

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Daniel


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2024