Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Maluku menyatakan siap bersinergi dengan TNI-Polri dalam rangka mengawal dan mengamankan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

"Hari ini kami lakukan Rapat koordinasi teknis (Rakortek) dalam rangka meningkatkan sinergisitas program dan kegiatan sekaligus mempersiapkan jajaran untuk mendukung suksesnya Pilkada 2024," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Maluku Titus F.L Renwarin di Ambon, Kamis.

Menurut Titus, Rakortek bersama Penjabat Gubernur Maluku Sadali Ie itu dilakukan sebagai bentuk dukungan pemerintah kepada jajaran Satuan Polisi Pamong Praja dan kontribusi Satpol PP untuk menyukseskan Pilkada 2024.

Oleh sebab itu, kata dia untuk Satpol PP Kabupaten Kota juga diminta untuk meningkatkan sinergisitas program dan kegiatan yang dilakukan, sekalipun dihadapkan dengan keterbatasan.

“Dalam konteks persiapan Pilkada, tugas Satpol PP dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas)  mendukung KPU dalam menyiapkan penyelenggaraan di TPS, mendukung Bawaslu untuk kebutuhan Pemilu, sekaligus mendukung pihak kepolisian untuk penyelenggaraan pengamanan," tuturnya.

Selain itu Satpol PP Kabupaten dan Kota se-Maluku juga diminta untuk meningkatkan bimbingan serta arahan kepada masyarakat terkait dengan penegakan peraturan daerah demi menyukseskan Pilkada 2024.

Pada kesempatan yang sama Penjabat Gubernur Maluku Sadali Ie meminta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP)  berperan strategis dalam rangka memberikan arahan serta bimbingan kepada masyarakat agar pelaksanaan Pilkada dapat berjalan aman, lancar dan damai.

Sadali juga memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan rapat koordinasi teknis SatPol PP yang dilaksanakan ini. Menurutnya hal ini menunjukan  ada semangat dan tekad untuk Satpol PP berperan dalam penegakkan Peraturan Daerah dan Peraturan Kepala Daerah.

"Sehingga ke depan Satpol PP ini harus didukung dengan berbagai sarana dan prasarana, agar dapat mengoptimalkan pelaksanaan tugas ,” katanya.

Pewarta: Ode Dedy Lion Abdul Azis

Editor : Ikhwan Wahyudi


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2024