Ternate (Antara Maluku) - Pemerintah Kota Tidore Kepulauan (Tikep), Maluku Utara (Malut), menetapkan tarif angkutan laut dan darat sampai 30 persen pascakenaikan harga BBM bersubsidi.

Walikota Tikep, Ahmad Mahifa mengatakan di Ternate, Rabu, pihaknya resmi mengeluarkan Surat Keputusan (SK) Walikota tentang penyesuaian tarif angkutan jalan dan tarif angkutan penumpang kapal laut dalam wilayah Kota Tikep, serta toleransi harga eceran Premium Dan Solar di pengecer.

Berdasarkan SK Walikota nomor 114.1 tahun 2014 tentang Penyesuaian Tarif Angkutam Jalan dalam Wilayah Kota Tidore Kepulauan, ditetapkan tarif baru untuk trayek terminal Soasio Rp 3.200 (umum) dan Rp Rp 2.000 (pelajar). Trayek terminal Dokiri ditetapkan Rp 6.500 (umum) dan Rp 4.600 (pelajar). Untuk trayek terminal Rum ditetapkan Rp 12.000 (umum) dan Rp 5.300 (pelajar).

Untuk trayek terminal Dowora ditetapkan Rp 4.100 (umum) dan Rp 2.000. trayek terminal  Ake Sahu ditetapkan Rp 7.600 (umum) dan Rp 3.200 (pelajar). Trayek terminal Cobo ditetapkan Rp 11.700 (umum) dan Rp 4.500 (pelajar). Taryek terminal  Topo ditetapkan Rp 7.900 (umum) dan Rp 3.900 (pelajar). Trayek terminal Jaya ditetapkan Rp 12.400 (umum) dan Rp 5.300 (pelajar).

Begitu pula, untuk wilayah Kecamatan Oba Utara, jurusan utara trayek terminal kantor Gubernur ditetapkan Rp 6.400 (umum) dan Rp 3.200 (pelajar). Untuk trayek terminal Kaiyasa Rp 7.200 (umum) dan Rp 4.800 (pelajar). Jurusan selatan, trayek terminal Lifofa ditetapkan Rp 61.700 (umum) dan Rp26.100 (pelajar). Jurusan utara, trayek Loleo Paceda ditetapkan Rp 4.100 (umum) dan Rp 2.000. Taryek Loleo Sofifi ditetapkan Rp 11.100 (umum) dan Rp 7.000. Trayek Loleo Kantor Gubernur Rp 12.300 (umum) dan Rp 8.700 (pelajar).

Sedangkan untuk Trayek Loleo Selamalofo Rp 43.400 (umum) dan Rp 18.600 (pelajar). Untuk trayek Gita Akelamo ditetapkan Rp 11.200 (umum) dan Rp 7.000 (pelajar). Trayek Gita Kaiyasa ditetapkan Rp 27.300 (umum) dan Rp 14.700 (pelajar).

Sementara untuk nagkutan Bus Sekolah ditetapkan tariff baru Rp 2.000 (jarak dekat) dan Rp 3.000 (jarak jauh). Sedangkan tariff angkutan becak bermotor (bentor) dalam kota (Soasio Kusubirahi) Rp 5.000, Rum Mareku Rp 5.000.

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2014