Ambon, 25/7 (Antaranews Maluku) - Wakil Gubernur Maluku Zeth Sahuburua di Ambon, Rabu, melepas Kontingen Provinsi Maluku ke Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Tingkat Nasional XII di Pontianak Kalimantan Barat.

Kontingen Pesparawi Provinsi Maluku berjumlah 307 orang, terdiri dari peserta, pianis, pelatih, pendamping, dan Pengurus Lembaga Pengembangan Pesparawi?Daerah (LPPD) Maluku.

Zeth Sahuburua dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan kepada kontingen Maluku untuk mengikuti perhelatan pesta rohani atau iman di Pontianak Kalimantan Barat, yang akan berlangsung pada 29 Juli sampai 4 Agustus 2018.

"Pesparawi merupakan pesta rohani untuk memuji Tuhan, dan kontingen Maluku mewakili pemerintah dan masyarakat di daerah ini. Karena itu, peserta lomba harus menunjukan jati diri sebagai orang Maluku yang menjujung tinggi persaudaraan sejati baik dalam hidup antarkomunitas maupun antargolongan," kata Wagub.

Menurut dia, kontingen Maluku perlu menunjukkan kemampuan untuk mengharumkan nama baik daerah dengan membawa pulang penghargaan yang diraih. Apalagi Kontingen Pesparawi Maluku pada Pesparawi Nasional XI 2015, di Ambon, meraih Juara Umum.

"Saya harap kontingen Maluku bisa mempertahankan juara umum yang pernah diraih. Karena itu, para peserta yang dipercayakan perlu menjaga diri dengan baik. Terpenting perlu menjaga?kekompakan dan kebersamaan dalam setiap latihan," imbuh Wagub.

Dia mengatakan yang perlu diperhatikan dalam lomba Paduan Suara yakni pembagian suara yang harmonis antara suara sopran, alto, tenor dan bas. Karena itu, dirigen/konduktor yang memimpin pertunjukan bisa memberikan penampilan terbaik dalam paduan suara itu.

"Dirigen sangat berpengaruh terhadap keberhasilan penampilan paduan suara. Karena itu, dalam program latihan perlu terjalin komunikasi dan hubungan emosional yang baik dengan peserta," pinta Wagub.

Ketua Kontingen Pesparawi Maluku yang juga Sekretaris Daerah (Sekda) Hamin Bin Tahir dalam laporannya mengungkapkan kontingen Maluku mengikuti 12 jenis lomba atau semua mata lomba, pada perhelatan Pesparawi Nasional XII, di Pontianak Kalimantan Barat.

Adapun 12 jenis lomba tersebut yakni musik pop gereja, vokal group, musik etnik, solo remaja putera, solo remaja puteri, solo anak usia 7-9 tahun, 10-13 tahun, paduan suara dewasa campuran, paduan suara remaja pemuda, paduan suara perempuan, paduan suara pria dan paduan suara anak.

"Kontingen Pesparawi Maluku berjumlah 207 orang terdiri dari peserta, pianis, pelatih, official dan Pengurus LPPD Maluku. Kontingen akan diberangkatkan pada 28 Juli 2018," ungkap Sekda.

Pewarta: Rofinus E. Kumpul

Editor : John Nikita S


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2018