Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menyiapkan layanan pojok baca digital (Pocadi) sebagai upaya menguatkan budaya gemar membaca, membangun dan meningkatkan kemampuan literasi masyarakat.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Ambon Petra Pattiasina di Ambon, Kamis, pojok baca digital merupakan tempat membaca yang menyediakan koleksi buku cetak dan buku digital (ebook).



"Pocadi disiapkan di balai Kota Ambon sebagai lokasi aktivitas masyarakat akan pelayanan publik, sehingga kita siapkan lokasi untuk membaca dan mengakses internet," katanya.

Pocadi, katanya, dikembangkan Perpustakaan Nasional bekerja sama dengan Pemerintah Daerah atau Kementerian/Lembaga dengan gagasan untuk memudahkan akses informasi.

"Pocadi ini program nasional dari Perpustakaan nasional di seluruh daerah berdasarkan usulan, Kota Ambon menerima bantuan yang ditempatkan di balai kota setempat," katanya.

Fasilitas Pocadi dilengkapi dengan perangkat pop up dan aplikasi untuk media promosi, kegiatan serta koleksi ebook, audio dan video yang direkomendasi pada banner yang tersedia.

"Jadi, fasilitasnya ada komputer empat unit, tablet dua unit, televisi dan buku serta koleksi ebook, dapat dinikmati masyarakat," katanya.



Layanan Pocadi, ujarnya, diharapkan dapat meningkatkan minat baca masyarakat dan meningkatkan literasi masyarakat dengan menyediakan literatur-literatur yang terpercaya.

Dengan adanya fasilitas ini, pihaknya mengajak masyarakat untuk gemar membaca mengingat masih rendahnya minat baca masyarakat Indonesia.

"Fasilitas ini dalam waktu dekat akan diresmikan agar dapat dimanfaatkan masyarakat," tandasnya.

Pewarta: Penina Fiolana Mayaut

Editor : Lexy Sariwating


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2022