TNI di Maluku melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kapaha Ambon untuk mengenang jasa pahlawan menjelang HUT ke-79 TNI.

"Kita sebagai penerus memiliki tugas melanjutkan perjuangan para pendahulu melalui pengabdian demi keutuhan NKRI," kata Kasdam XV/Pattimura Brigjen TNI Nefra Firdaus di Ambon, Kamis.

Pada ziarah kali ini Danlantamal IX/Ambon Brigjen TNI (Mar) Suwandi bertindak sebagai pimpinan ziarah dan dihadiri pejabat Forkopimda Maluku, para pejabat utama Kodam, pejabat Lantamal IX/Ambon, pejabat Lanud Pattimura, dan pejabat Polda Maluku.

Turut hadir pula Wakil Ketua Persit KCK PD XV/Pattimura Fenny Nefra Firdaus beserta pengurus, Ketua Koorcab IX Daerah Jalasenastri Armada III Febi Suwandi beserta pengurus, Ketua Pia Ardhya Garini Cab 7/D.III Lanud Pattimura Lidya Jhonson Simatupang beserta pengurus, serta prajurit dan PNS Tri Matra.

Kegiatan ziarah hari ini diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan, peletakan karangan bunga di tugu monumen TMP, kemudian dilanjutkan dengan doa bersama dan tabur bunga.

Menurut Kasdam, kegiatan ini juga sebagai bentuk sosialisasi dan mengingatkan masyarakat sekitar khususnya kaum pemuda untuk mengenang jasa-jasa dan perjuangan para pahlawan bangsa yang telah gugur membela dan mempertahankan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Harapannya, dapat menginspirasi generasi penerus, sehingga semangat persatuan dan perjuangan para pahlawan akan selalu terpatri di dada setiap warga Indonesia, khususnya masyarakat Maluku dan Maluku Utara," tutur Kasdam.

Selain melakukan ziarah dan tabur bunga, TNI di Maluku juga menggelar pasar rakyat yang menghadirkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang dipusatkan di kawasan Taman Pattimura sebagai kontribusi meningkatkan perekonomian di daerah itu.

Tak hanya itu, TNI juga membagikan sembako kepada yayasan dan panti asuhan serta para pasien di rumah sakit sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.

Pewarta: Ode Dedy Lion Abdul Azis

Editor : Daniel


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2024