Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, Maluku mencanangkan program Unpatti Unggul untuk generasi emas Indonesia sebagai bentuk kontribusi pada dunia pendidikan dalam menyambut HUT ke-61 perguruan tinggi itu.

“Program ini dapat memberikan semangat kepada sivitas akademika Unpatti untuk terus menumbuhkan kesadaran kolektif, bersama-sama bergandeng tangan dengan tekad menciptakan Unpatti Unggul, bersinar, menuju kampus berkelas dunia,” kata Rektor Unpatti Prof Freddy Leiwakabessy dalam keterangan yang diterima di Ambon, Minggu.

Dalam program tersebut, kata rektor, pihaknya mengintensifkan upaya-upaya kerja sama dengan lintas sektor seperti pemerintah, BUMN, swasta dan sejumlah lembaga pendidikan dari luar negeri.

“Saya mengajak kita semua seluruh sivitas akademika Unpatti dengan tekad yang kuat, kita wujudkan Unpatti yang unggul dengan segala potensi yang dimiliki untuk pengembangan tridarma perguruan tinggi yakni pendidikan dan pengajaran, penelitian serta pengabdian kepada masyarakat," katanya.

Menurut dia, dengan semangat "hotumese" Unpatti terus berkontribusi memberikan inovasi terbaik dalam pengembangan pendidikan.

"Sebagai kampus orang basudara menjadikan Unpatti sebagai rumah bersama kita untuk menciptakan, generasi emas Indonesia,” katanya.

Apalagi, kata dia, saat ini semua perguruan tinggi berada pada suatu proses persaingan untuk mencapai keunggulan, bukan hanya unggul secara nasional tetapi juga secara internasional.

Menurut dia, sebagai kampus yang berada di wilayah kepulauan, Unpatti diunggulkan akan karakteristik dan budaya kepulauan yang dimiliki.

“Untuk mencapai hal tersebut tentu membutuhkan perjuangan dan kerja sama agar pendidikan Universitas Pattimura semakin unggul,” katanya.

Pewarta: Ode Dedy Lion Abdul Azis

Editor : Daniel


COPYRIGHT © ANTARA News Ambon, Maluku 2024