Ambon (ANTARA) - Sekretaris DPRD Maluku, Bodewin M. Wattimena mengatakan, tidak ada kegiatan inspeksi mendadak (Sidak) terhadap para aparatur sipil negara (ASN) setelah liburan akhir tahun akibat situasi pandemi COVID-19.
"Kalau menyangkut kehadiran pegawai usai libur tahun baru sesuai yang kami pantau pada 4 Januari 2021 , baik ASN maupun pegawai kontrak cukup banyak yang hadir meski pun kita masih berada dalam suasana pandemi COVID- 19 ," kata Bodewin, di Ambon, Senin.
Akibat situasi seperti ini sehingga kehadiran pegawai juga tidak seperti biasanya.
"Kalau di masa normal biasanya dilakukan Sidak. Namun, untuk masa pandemi COVID - 19, Sidak tidak dilakukan," ujar Bodewin.
Dengan kondisi yang sudah semakin membaik, maka diharapkan seluruh pegawai bisa beraktifitas seperti semula.
"Dengan adanya situasi yang semakin membaik, mungkin nanti kita menunggu arahan dari pimpinan, untuk bekerja sesuai jadwal di kantor ataukah seperti apa," tandas Bodewin.
Menyangkut kehadiran anggota DPRD Maluku saat ini, dia menjelaskan, para legislator tersebut masih melaksanakan agenda reses yang sudah dilakukan sejak akhir 2020, dan dijadwalkan erakhir pada 11 Januari 2021.
"Kemungkinan pada 15 atau 16 Januari 2021 akan digelar rapat paripurna tutup masa persidangan pertama dan buka masa persidangan kedua," kata Bodewin.
Dikatakan, guna mengetahui agenda dan program apa saja yang akan dilakukan pada masa persidangan kedua, maka usai agenda reses, badan musyawarah (Banmus) akan menggelar rapat.
Sekretaris DPRD: Tidak ada sidak ASN akibat pandemi COVID -19
Senin, 4 Januari 2021 18:59 WIB