Jakarta (ANTARA) - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Arifah Fauzi menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi Kementerian/Lembaga (K/L) dengan pemerintah daerah (pemda) dalam melaksanakan program pemberdayaan perempuan hingga ke tingkat akar rumput.
"Sinergi dan kolaborasi pemerintah pusat dan pemerintah daerah merupakan hal yang penting dalam rangka memberdayakan perempuan," kata Menteri PPPA Arifah Fauzi di Jakarta, Jumat.
Upaya tersebut dapat dilaksanakan melalui inisiasi Program Ruang Bersama Indonesia (RBI) yang turut melibatkan sinergi dan kolaborasi dari berbagai sektor K/L dan pemda.
"Kami menginisiasi pilot project Ruang Bersama Indonesia (RBI) yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat mulai dari level pemerintahan terkecil, yakni desa," kata Menteri Arifah Fauzi.
Ia menyampaikan pembangunan manusia di tingkat akar rumput sejatinya telah dilaksanakan oleh K/L, seperti dengan melibatkan pekerja sosial, Babinsa (Bintara Pembina Desa), pendamping desa, dan sejumlah pendamping dari banyak sektor.
Sebagai upaya akselerasi pembangunan, pihaknya berharap RBI bisa menjadi ruang kolaborasi lintas sektor tersebut.
"RBI telah kami luncurkan di enam lokasi, diharapkan nanti masing-masing daerah bisa memetakan masalah yang terjadi dan apa solusi yang bisa dilakukan bersama. Jadi bisa disinergikan lintas sektor antar masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bersama kami dari pemerintah pusat," kata Menteri Arifah Fauzi.
Menteri PPPA memberikan apresiasi terhadap Komisi E DPRD Provinsi Jawa Tengah (Jateng) yang telah mendorong pemberdayaan perempuan, khususnya di sektor ekonomi dan mengupayakan perlindungan bagi anak.
"Komisi E DPRD Provinsi Jateng sedang menyusun peraturan daerah terkait upaya penurunan angka kemiskinan. Hal tersebut berkaitan dengan perempuan karena mereka adalah motor penggerak dalam upaya pengentasan kemiskinan. Kami dibantu dinas pengampu urusan perempuan dan anak telah bekerja sama untuk mendukung hal tersebut. Untuk mengakselerasi perkembangannya, kami ingin menjalin kerja sama dengan pemerintah pusat, salah satunya dengan Kementerian PPPA," kata Ketua Komisi E DPRD Jateng Messy Widiastuti.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menteri Arifah tekankan sinergi K/L dan pemda berdayakan perempuan