Ambon (ANTARA) - Ribuan warga Muslim di Kota Ambon tetap melaksanakan Shalat Idul Adha, meskipun hujan deras mewarnai perayaan Hari Raya Idul Adha, Ahad pagi ini.
Di Masjid Raya Al-Fatah, sebagian umat Muslim shalat di pelataran parkir yang basah, dengan beralaskan koran bekas, kemudian ada juga yang melaksanakan shalat di emperan toko di seberang masjid.
“Alhamdulillah, kita tetap melanjutkan shalat meskipun diguyur hujan. Bagaimana pun juga, ini adalah bentuk dari ketaatan kita kepada Allah SWT. Masa karena hujan harus membatalkan shalat, apa lagi ini setahun sekali,” kata Muhammad Rusli, salah satu warga di Masjid Al-Fatah, di Ambon, Ahad.
Menurutnya, baju yang basah, dan rasa dingin bisa diatasi, tetapi shalat yang hanya setahun satu kali belum tentu bisa digantikan di tahun depan lagi.
“Kita tidak tahu ke depan umur panjang atau tidak, yang terpenting sekarang tetap shalat, laksanakan kewajiban sesuai perintah-Nya,” ujarnya.
Baca juga: Presiden Jokowi laksanakan Shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, Anis Baswedan shalat di JIS
Selain itu, Idris, warga yang melaksanakan shalat di emperan toko, mengatakan tidak kebagian tempat di dalam masjid, bukan berarti tidak melanjutkan niat untuk shalat.
“Di mana saja kita bisa shalat. Asalkan tidak di tempat bernajis. Dengan niat yang baik dan tulus, Allah pasti terima shalat hambanya,” ucapnya.
Hal itu, kata dia, sudah biasa terjadi di Kota Ambon, bahkan mungkin di kota-kota lainnya.
“Kita sudah biasa begini. Di luar Ambon juga pasti begini. Sampai ada yang membawa tikar. Itu artinya, kita semua tidak mau ketinggalan shalat di hari raya,” ucap Idris.
Berdasarkan pantauan ANTARA, Shalat Idul Adha hari ini berjalan lancar. Sejumlah polisi juga mengatur sejumlah titik yang rawan macet di untuk menjaga kenyamanan masyarakat Muslim yang sedang melaksanakan ibadah Idul Adha.
Shalat Idul Adha di Masjid Raya Al-Fatah dipimpin oleh Ustad H. R. R. Hassannusi. Sementara yang menjadi Khatib adalah H. Muhammad Hatta Ingratubun LC.*
Baca juga: Sejumlah provinsi berpotensi diguyur hujan saat Idul Adha, termasuk Maluku hingga Papua