Jakarta (ANTARA) - Juergen Klopp menyatakan dirinya tetap bangga walau Liverpool harus puas dengan raihan satu poin dalam laga pekan kedua Liga Inggris seusai diimbangi Crystal Palace 1-1 di Anfield, Selasa dini hari WIB.
Terlebih lagi, Liverpool lebih dulu tertinggal dari Palace karena gol Wilfried Zaha dan kemudian harus melanjutkan pertandingan hanya dengan 10 pemain karena kartu merah yang diterima Darwin Nunez.
Kendati melakoni situasi 10 vs 11, Liverpool mampu menyamakan kedudukan melalui gol Luis Diaz hanya empat menit setelah Nunez diusir dari lapangan oleh wasit Paul Tierney.
"Sangat bagus. Saya bilang ke para pemain setelah pertandingan saya bangga, dan itulah yang memang saya rasakan," kata Klopp dalam komentar seusai laga dikutip dari situs resmi Liverpool.
Klopp menyoroti bagaimana Liverpool bisa menciptakan banyak peluang di babak pertama, meski turun minum dalam keadaan tertinggal dan baru bisa mencetak gol balasan di paruh kedua.
Baca juga: Klopp: Liverpool tampil nyaris sempurna saat bungkam Atletico
"Tentu saja kami ingin melakukan penyelesaian atas beberapa situasi, tapi saya pikir kami melakukan cukup baik termasuk di kotak penalti lawan yang padat, dan mereka menghalau entah berapa, tujuh atau delapan tembakan di babak pertama," katanya.
"Itu adalah angka spesial yang jelas memperlihatkan kami berada di jalur tepat dan harus melanjutkannya," ujar Klopp menambahkan.
Menurut Klopp Liverpool memulai babak kedua dengan positif sampai akhirnya Nunez diganjar kartu merah, tapi ia mengaku puas atas reaksi bagus yang diperlihatkan Diaz.
"Tentu saja reaksi terbaik dari Lucho, sebuah gol yang sangat indah. Dan sejak itu, pertandingan semakin spesial. Kami begitu memperlihatkan keunggulan main di kandang dengan atmosfer yang luar biasa. Sayangnya, tanpa ada gol tambahan, yang sulit juga diterima," kata Klopp.
"Tapi cara kami bermain, dan jika Anda bandingkan pertandingan dengan situasi 10 vs 11 lainnya, tentu tidak wajar level tekanan yang kami berikan. Tapi kami bisa melakukannya dan itu bagus. Sekarang kami punya satu poin lebih banyak dari sebelum pertandingan, kami melanjutkan dari situ," ujarnya melengkapi.
Hasil itu membuat Liverpool melewatkan dua laga pembuka musim ini tanpa satu kemenangan pun, tetapi juga belum kalah.
Liverpool yang saat ini berada di urutan ke-12 klasemen dengan raihan dua poin, selanjutnya akan bertandang ke Old Trafford menghadapi Manchester United pada Senin (22/8) pekan depan.
Baca juga: Klopp: Liverpool tetap berat salip City dalam perburuan juara Liga Inggris
Juergen Klopp tetap bangga walau Liverpool diimbangi Crystal Palace 1-1
Selasa, 16 Agustus 2022 10:37 WIB