Ternate (Antara Maluku) - Harga tiket pesawat terbang rute Ternate-Morotai, Maluku Utara naik menyusul membludaknya penumpang yang menggunakan jasa transportasi ini menjelang Sail Morotai di Kabupaten Pulau Morotai.
Pengelola Bandara Babullah Ternate, Hairun mengatakan di Ternate, Rabu, harga tiket untuk pesawat Sriwijaya Air rute Ternate - Morotai yang semula Rp360.000 naik menjadi Rp1,2 juta.
Kenaikan serupa juga terjadi pada Ekspres Air, yang biasanya Rp300.000 menjadi Rp1,5 juta.
Meskipun harga tiketnya naik, animo masyarakat untuk menggunakan pesawat terbang ke kedua daerah tersebut padat.
Sedangkan penerbangan perintis dengan pesawat Nusantara Buana Air (NBA) dengan harga tiket yang cukup murah yakni Rp300.000 untuk jurusan Ternate-Morotai PP, sejak pecan lalu telah habis terjual.
Menurut Hairun, sejak Pagi tadi, ratusan penumpang di Bandara Babullah Ternate terlihat memadati ruang tunggu Bandara Sultan Babullah Ternate menunggu pesawat yang akan membawa mereka ke Morotai.
Terlihat ada pula para calon penumpang yang belum memiliki tiket rela ke Bandara Babullah Ternate untuk berupaya mendapatkan tiket dari penumpang yang batal berangkat.
Direktur PT Maitara Travel, salah satu biro perjalanan umum di Ternate, Prislia Aprilia ketika dikonfirmasi mengatakan, tiket pesawat terbang yang masih ada dari Ternate pada hari ini hingga besok telah habis terjual.
Menurut dia, sulitnya mendapat tiket melalui calo, menyusul ketatnya pengamanan yang dilakukan petugas bandara terhadap aktivitas calo tiket. Sejumlah petugas di Bandara Babullah Ternate mengatakan kepadatan penumpang ini akan berlangsung hingga tanggal 14 September 2012.
Sementara itu, salah seorang calon penumpang Ternate-Morotai, Toni Pontoh ketika dikonfirmasi mengaku harus membeli tiket pesawat Ekspres Air dengan harga yang cukup mahal, Rp1,5 juta untuk tujuan Ternate-Morotai.
Harga Tiket Pesawat Ternate-Morotai Naik
Rabu, 12 September 2012 15:49 WIB