Ambon (ANTARA) - Gubernur Maluku Murad Ismail memimpin tim pemprov setempat meninjau persiapan pelaksanaan expo bertema "Maluku Baileo Exhibition 2022" yang dijadwalkan berlangsung di Makassar, Sulawesi Selatan pada 4-6 Februari 2022.
"Gubernur bersama sejumlah pimpinan instansi telah berangkat ke Makassar sejak tadi pagi untuk mengecek persiapan expo yang digelar Pemprov Maluku di sana," kata Kadis Kominfo Maluku Semuel Huwae dikonfirmasi, Jumat petang.
Selain meninjau persiapan pameran expo yang diikuti 65 pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Maluku, Gubernur Murad yang didampingi istrinya Widya Pratiwi, juga akan melakukan serangkaian pertemuan, termasuk memberikan keterangan kepada pers di Kota Angin Mamiri itu.
Gubernur yang juga didampingi sejumlah pimpinan OPD juga akan dijamu makan malam oleh Plt Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman rumah jabatan Gubernur, maupun oleh Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto.
"Gubernur dan rombongan akan dijamu makan malam oleh Plt Gubernur Sulsel maupun Wali Kota Makassar secara terpisah, sekaligus membicarakan persiapan expo serta peluang bisnis yang bisa dijajaki antarkedua daerah," kata Semuel.
Murad juga akan bertemu sambil bermain golf bersama pimpinan Wilayah BNI Makassar di lapangan Paddi Villey Golf Club VIP II, serta bertemu sejumlah eksportir di provinsi tersebut diantaranya Dirut PT Comextra Majora dan Direktur PT. Bogatama Marinusa (BOMAR).
"Khusus pertemuan dengan eksportir untuk membicarakan kemungkinan kerjasama ekspor komoditi perkebunan dan perikanan, mengingat kedua perusahaan itu merupakan eksportir kakao dan olahan udang yang produknya telah diekspor ke mancanegara," katanya.
Semuel optimis kunjungan Gubernur Murad lebih awal ke ibu Makassar akan berdampak besar terhadap ekspansi bisnis yang dilakukan Pemprov Maluku di Maluku mendatang, termasuk membuka peluang pemasaran produk-produk UMKM di pangsa pasar nasional dan global.
Dia menambahkan, pameran Maluku Baileo Exhibition 2022 yang dijadwalkan berlangsung 4-6 Februari 2022 akan diikuti 65 UMKM dengan menampilkan 250 produk yang dihasilkan.
Selain itu juga akan dilakukan forum bisnis dan investasi diikuti 300 peserta baik dari kota Makassar, pelaku usaha di Jakarta dan Indonesia Timur.
Forum bisnis itu bertujuan mempublikasikan peluang dan potensi investasi di Maluku, sekaligus menjajaki peluang usaha yang dapat dilakukan di sektor unggulan perikanan dan kelautan, pertambangan, pertanian dan pariwisata di masa mendatang.
Forum bisnis tersebut akan dihadiri empat Menteri Kabinet Indonesia Maju yakni Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia serta Menteri Pertanian Syahrul Yasis Limpo.
"Kehadiran empat menteri ini diharapkan dapat memberikan masukan dan penguatan tentang peluang Maluku menjadi centre point pertumbuhan ekonomi baru di kawasan Timur Indonesia," ujar Semuel.