Ambon (ANTARA) - Ribuan karyawan di perusahaan tambang, Batutua Kharisma Permai (BKP) dan Batutua Tembaga Raya (BTR) di Pulau Wetar, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) mengikuti vaksin tahap ketiga atau booster untuk menangkal varian baru Omigron..
"Perusahaan penambang dan pengolah tembaga tersebut menyelenggarakan vaksinasi ketiga COVID-19 atau booster untuk lebih dari 1.600 karyawan," kata Senior Manager External Affairs BKP-BTR, Dicky Murod dalam rilisnya yang diterima di Ambon, Rabu.
Vaksinasi ketiga tersebut berlangsung selama satu bulan, sejak pertengahan Februari 2022 di Recreation Hall, salah satu fasilitas di dalam area operasi BKP-BTR yang berlokasi di Pulau Wetar, Kabupaten MBD.
Menurut dia, BKP-BTR yang merupakan anak perusahaan PT Merdeka Copper Gold Tbk, telah menyediakan sedikitnya 2.000 vaksin booster merek Pfizer dan Sinopharm, serta mendatangkan tim tenaga kesehatan dari Rumah Sakit Primaya Bekasi, Jawa Barat.
Seluruh karyawan yang berada di lokasi kerja secara bergantian mendatangi lokasi vaksinasi tersebut. Sementara, bagi karyawan yang sedang cuti, BKP-BTR menganjurkan mereka untuk segera mendapatkan vaksin booster di kota asal masing-masing.
Dicky menjelaskan bahwa pemberian vaksin booster merupakan upaya mencegah penyebaran virus COVID-19 di lingkungan kerja maupun masyarakat sekitarnya.
"Kesehatan dan keselamatan karyawan adalah prioritas utama kami. Sejak awal pandemi, BKP-BTR menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk melindungi karyawan maupun masyarakat," ucapnya.
Kegiatan tersebut juga merupakan dukungan kepada pemerintah dengan menggelar program vaksinasi booster untuk mengembalikan daya tahan tubuh terhadap virus COVID-19 yang diperkirakan menurun sejak enam bulan pascavaksinasi, terutama di tengah kemunculan varian baru omicron.
"Setelah vaksinasi booster untuk karyawan selesai diselenggarakan, BKP-BTR akan memberikan pelayanan vaksinasi booster kepada masyarakat di sekitar area operasi," ujar Dicky.
Seperti vaksinasi pertama dan kedua, BKP-BTR akan kembali bekerja sama dengan Puskesmas Lurang untuk penyelenggaraan vaksinasi bagi masyarakat Kecamatan Wetar Utara.
Kendati seluruh karyawan BKP-BTR sudah mendapat vaksin booster dan jumlah penderita COVID-19 terhitung sudah sangat sedikit, BKP-BTR tetap menjalankan protokol kesehatan pada semua lini kerja dan area operasi.
Ribuan karyawan BKP-BTR ikut vaksin booster, cegah penyebaran COVID -19
Rabu, 16 Februari 2022 16:23 WIB