Ambon (ANTARA) - Polresta Pulau Ambon dan Pulau - Pulau Lease mengerahkan ratusan personel Brimob dan Samapta melakukan pengamanan dan pengawalan terhadap Dubes Vatikan untuk Indonesia, Mgr Tarcisio Bertone SDB Piero Pioppo bersama rombongan yang melakukan kunjungan kerja di Ambon.
"Aparat keamanan telah dikerahkan ke Bandara Internasional Pattimura Ambon sebelum Dubes beserta rombongan tiba pagi ini," kata Kasie Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau - Pulau Lease, Ipda Moyo Utomo di Ambon, Jumat.
Dubes Vatikan bersama rombongan yang terdiri dari beberapa monsinyur dan seorang kardinal ini disambut Gubernur Maluku bersama Pangdam XVI/ Pattimura, Kapolda Maluku, Danlanud , Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau - Pulau Lease serta panitia penahbisan Uskup Amboina.
Menurut dia, lebih dari 1.000 personel gabungan Brimob dan Samapta Polda Maluku telah disiapkan sejak Kamis, (21/4) untuk mengamankan berbagai lokasi selama proses penahbisan Uskup Dioksis Amboina dilangsungkan.
Proses pengamanan oleh aparat kepolisian ini dimulai dari kawasan bandara hingga Katedral Santa Fransiskus Xaverius Ambon yang menjadi pusat kegiatan penahbisan Uskup Amboina.
Dubes Vatikan untuk Indonesia direncanakan akan menjadi penahbis utama Mgr Seno Ngutra karena ditunjuk Tahta Suci Vatikan sebagai Uksup Dioksis Amboina yang baru menggantikan Mgr Petrus Canisius Mandagi.
Kemudian Uskup Mgr Petrus Mandagi menjadi penahbis pertama dan Uskup Benedictur Rolly Untu sebagai penahbis kedua.
Mgr Petrus Canisius Mandagi sebelumnya ditahbiskan sebagai Uskup Amboina sejak 18 September tahun 1994.