Ambon (Antara Maluku) - Kafilah tuan rumah Kota Tual keluar sebagai juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXV Tingkat Provinsi Maluku yang berakhir dan ditutup Wakil Gubernur Maluku Said Assagaff, Senin (13/5) malam.
Data dari Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Maluku, Selasa, menyebutkan tuan rumah Kota Tual berjaya dengan meraih emas di nomor Tilawah anak-anak, Syahril Quran, Qiraat Quran putera.
Selain itu, Hifdzil Quran 1 Juz putera, Hifdzil Quran 5 Jus putera-puteri, Hifdzil Quran 10 Juz putera-puteri, Hifdzil Quran 30 Juz puteri, Tafsir Quran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Bahasa Arab putera-puteri, serta golongan cacat netra.
Peringkat dua ditempati Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) dengan perolehan lima medali emas di nomor Tartil Quran puteri, Hifdzil Quran 20 Juz putera-puteri, Hifdzil Quran 30 Jus putera dan Fahmil Quran.
Sedangkan peringkat tiga ditempati Kabupaten Maluku Tengah dengan dua medali emas yang diperoleh dari nomor bergengsi tilawah dewasa putera dan Qiraat Sabah puteri.
Kafilah Kota Ambon di peringkat empat dengan perolehan medali emas cabang tilawah remaja putera dan Hifdzil Quran 1 Juz putera, diikuti Seram Bagian Barat (SBB) di peringkat lima dengan mengoleksi sebagian besar medali perak dan perunggu dari berbagai mata lomba.
LPTQ Maluku juga menetapkan Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) sebagai tuan rumah penyelenggaraan MTQ XXVI Provinsi Maluku tahun 2015, sedangkan kabupaten Buru selatan sebagai tuan rumah bayangan.
Ketua LPTQ Maluku Rahman Soumena menilai MTQ tahun 2013 di Kota Tual dapat dijadikan model penyelenggaraan di daerah lain di Maluku, karena dinilai sangat baik, khususnya dari segi sistem penilaian, penempatan dewan hakim di setiap babak serta partisipasi masyarakat.
"Terpenting seluruh elemen masyarakat termasuk warga Kristen Protestan dan Katolik ikut terlibat bersama mensukseskan lomba seni baca Alquran tersebut, di samping pagelaran seni budaya. Ini yang patut dicontoh dan dikembangkan di daerah lainnya," ujarnya.
Sedangkan Wakil Gubernur Said Assagaff berharap para juara terus meningkatkan kualitas sehingga mampu mengharumkan nama daerah pada MTQ Tingkat Nasional.
Kota Tual Juara Umum MTQ Maluku
Rabu, 15 Mei 2013 4:11 WIB