Saumlaki, 21/12 (ANTARA News) - Kepolisian Resort Maluku Tenggara Barat (Polres MTB) mengerahkan sedikitnya 160 personel untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah itu.
Usai apel gelar pasukan dalam rangka operasi Lilin Siwalima 2018 di lapangan upacara Polres MTB, Jumat sore, Kapolres AKBP Andre Sukendar menyatakan operasi Lilin Siwalima 2018 dijadwalkan selama 12 hari dan tergolong dalam wilayah prioritas satu.
"Personel yang akan diterjunkan dalam pengamanan ini, walaupun secara penempatan di beberapa pos yang ada itu ada 50 personel, tetapi pelaksanaannya kita lakukan penebalan di beberapa tempat," katanya.
Menurut Kapolres Andre, personel yang dikerahkan terdiri dari Brimob, TNI AL, TNI AU, Kodim 1507/Saumlaki, Batalyon Infanteri 734/Satria Nusa Samudera, Sub Den POM Saumlaki dan sejumlah Dinas Terkait di jajaran Pemkab MTB seperti Dinas Perhubungan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah.
Penyebaran pasukan tersebut diprioritaskan di Saumlaki, ibu kota Kabupaten MTB, dan wilayah terdekat.
Meskipun demikian, pengamanan pun akan dilakukan di delapan wilayah kepolisian sektor (Polsek) yang lain.
Kapolres merincikan pula bahwa pihaknya akan menempatkan enam pos pelayanan dan dua pos PAM di kota Saumlaki, sementara di tempat-tempat tertentu akan disiagakan personel untuk memantau dan mengamankan jalanannya perayaan Natal dan Tahun Baru.
"Operasi Lilin Siwalima 2018 ini pelaksanaannya lebih lama dari beberapa daerah yang lain karena dari tingkat kerawanan dan sebagainya. Untuk itu kita lebih awal dari tanggal 21," katanya.
Kapolres mengakui hingga kini penyebaran penyakit sosial yang memicu tingginya angka kriminalitas di wilayah itu masih dipicu oleh perbuatan pelaku yang dikuasai oleh minuman keras jenis sopi.
Hal itu mendorong pihaknya untuk terus melakukan kegiatan kepolisan berupa razia miras di beberapa tempat untuk menciptakan situasi yang kondusif sebelum perayaan Natal dan Tahun Baru.
Selain itu, akan dilakukan razia knalpot motor jenis racing yang bising dan mengganggu kenyamanan warga dan ketertiban umum.
Usai gelar pasukan, dilakukan pemusnahan sejumlah barang bukti hasil razia berupa ratusan liter sopi dan sejumlah knalpot racing.