Ambon (ANTARA) - Dinas Tenaga Kerja Kota Ambon di Provinsi Maluku menyiapkan sistem informasi kerja daring untuk memudahkan para pencari kerja mendapatkan informasi mengenai lowongan pekerjaan.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Ambon Steven Patty di Ambon, Rabu, mengatakan bahwa sistem informasi kerja daring rencananya diluncurkan dalam bulan November 2022.
Sistem informasi kerja tersebut, menurut dia, memungkinkan para pencari kerja mengakses informasi mengenai lowongan pekerjaan melalui situs web Dinas Tenaga Kerja.
Baca juga: Jumlah pencari kerja di Ambon capai 1.795 orang menurun dibandingkan saat pandemi
"Jadi calon pekerja dapat menerima informasi lebih jelas langsung dari pemberi kerja secara lengkap," katanya.
Ia menjelaskan bahwa penyediaan sistem informasi kerja daring merupakan bagian dari upaya pemerintah kota untuk mengurangi angka pengangguran.
Steven mengatakan bahwa selama ini Dinas Tenaga Kerja Kota Ambon masih menggunakan sistem manual sehingga pencari kerja yang ingin mencari informasi lowongan kerja maupun perusahaan yang membutuhkan data pencari kerja harus datang langsung ke kantor dinas.
"Ke depan inginnya enggak seperti itu lagi. Kalau minta data, ya tinggal daring. Ini kan memudahkan," katanya.
Baca juga: Menko Bidang Perekonomian minta jaga kualitas bonus demografi lewat pelatihan vokasi
Baca juga: Menko Marves apresiasi perusahaan Tiongkok lakukan transfer teknologi
Ambon siapkan sistem informasi kerja daring, begini penjelasannya
Rabu, 2 November 2022 15:55 WIB