Ambon (ANTARA) - Dompet Dhuafa Maluku mengadakan lomba menggambar dalam rangka meningkatkan mental kompetisi bagi puluhan anak sekolah dasar (SD) di Kota Ambon.
Kegiatan ini digelar dalam rangka kemeriahan Syawal dan Hari Kartini dengan tujuan untuk memberikan platform kreatif bagi anak-anak dalam mengungkapkan perasaan mereka serta menumbuhkan jiwa berkompetisi dalam lomba.
“Sebanyak 28 anak ikut lomba mewarnai. Kami ingin meningkatkan kreativitas anak-anak dalam lomba seni mewarnai juga menumbuhkan jiwa berkompetisi dalam setiap perlombaan,” kata Person in Charge (PIC) Relawan Dompet Dhuafa Maluku Ilman Syahwi Rumata, di Ambon, Senin.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan ruang bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri, menyampaikan pesan positif, dan merayakan keberagaman.
Baca juga: Dompet Dhuafa Maluku bantu sumur air bersih untuk warga Seram Barat
“Kegiatan ini ditargetkan memang lebih kepada anak-anak dan sekaligus sebagai penutup agenda bulan Ramadhan,” ujarnya.
Lomba gambar ini juga menjadi sarana edukasi penting bagi para orang tua dan pendidik untuk memahami lebih dalam tentang kesejahteraan mental anak-anak.
Ia juga meminta kepada guru hingga orang tua di rumah untuk tetap mendukung kreativitas anak-anak, sehingga tidak ada rasa malu dan minder saat mengikuti lomba-lomba seperti ini.
"Kami percaya bahwa seni bisa menjadi sarana yang kuat dalam membangun kesejahteraan mental anak-anak. Melalui lomba gambar ini, kami berharap dapat memberikan dukungan bagi perkembangan positif anak-anak di masa depan," ucapnya.
Baca juga: Dompet Dhuafa Maluku bahagiakan anak yatim lewat kegiatan Festival Muharram