Ambon, 18/11 (Antara Maluku) - Pemerintah Kota Vlissingen, Belanda akan membantu pengembangan klinik mata Ambon - Vlissingen di desa Passo, kecamatan Baguala yang diresmikan pada November 2013.
"Tindak lanjut kerjasama terus dilakukan setelah pembangunan klinik mata. Kami akan memberikan bantuan peralatan guna pengembangan klnik mata dan terpenting meningkatkan kesehatan mata masyarakat Ambon," kata Wakil Wali Kota Vlissingen, Albert Vader saat melakukan kunjungan ke klinik mata AV di Ambon. Selasa.
Menurut dia, kerjasama Ambon -Vlissingen sebagai kota kembar (sister city) telah dimulai sejak 1996, dalam bentuk operasi katarak, operasi urologi maupun kulit.
Kerjasama tersebut berlanjut di berbagai bidang seperti kesehatan, pendidikan, dan pengolahan sampah, guna meningkatan standar hidup kesejahteraan warga kota Ambon.
"Misi kemanusiaan pengobatan mata dan penyakit lainnya di Indonesia telah dilakukan sejak 25 tahun lalu yakni di berbagai kota di Indonesia. Ambon merupakan kota yang mendapat perhatian serius untuk dibantu," ujar Albert.
Dia menyatakan, kerjasama yang dilakukan dengan kota Ambon yakni selama kurun waktu lima tahun terakhir mengutus tujuh tim dokter untuk mengabdi di ibu kota Provinsi Maluku selama dua minggu.
Setiap kali tim datang, lanjutnya, selama dua minggu dan melakukan operasi untuk kurang lebih 150 pasien. Direncanakan tim dokter Belanda akan datang ke Ambon pada Februari 2016 untuk melakukan operasi mata.
"Tim dokter ini melayani masyarakat secara gratis dengan dibantu oleh tenaga lokal. Kami berharap apa yang dilakukan selama ini membawa manfaat yang baik bagi masyarakat," tandasnya.
Sementara itu Kepala Klinik Mata Ambon Vlissingen, Daniel Siegers mengatakan, pembangunan fasilitas pendukung klinik mata ini dibiayai pemerintah Vlissingen dan APBD kota Ambon.
Ditargetkan pada 2016, pihaknya akan membangun bangsal nginap bagi pasien paska operasi. Selama ini pasien usai menjalani operasi langsung pulang ke rumah dan hanya menjalani rawat jalan.
"Kami berharap pembangunan rumah rawat nginap dapat membantu proses paska operasi, sehingga pasien yang mengalami operasi serius bisa menginap dan tidak langsung pulang dan melakukan rawat jalan," katanya.
Kunjungan Wakil Wali Kota Vlissingen ke Ambon dilaksanakan 16 - 24 November 2016 guna kelanjutan kerjasama yang telah terjalin selama ini.
Wakil Wali kota Alber Vader akan melakukan kunjungan ke sejumlah lokasi yang merupakan bagian kerjasama yakni klinik mata Ambon Vlisingen, IPST Toisapu, SDN 2 Tanah Tinggi dan SDN Silale, meninjau proses operasi urologi di RSUD Dr.M. Haulussy dan sejumlah objek wisata lainnya di Pulau Ambon.
Vlissingen Bantu Pengembangan Klinik Mata
Rabu, 18 November 2015 5:41 WIB