Video - ANTARA News ambon

BPS Ternate terjunkan 293 petugas untuk mendata Regsosek

ANTARA - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Ternate, Maluku Utara, Harim Arrosid pada Jumat (14/10) mengatakan pihaknya menerjunkan sebanyak 293 petugas untuk melakukan pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek). Regsosek yang dilaksanakan mulai 15 Oktober hingga 14 November mendatang ini bertujuan untuk menyusun peringkat kesejahteraan keluarga, sehingga penyaluran bantuan sosial oleh pemerintah dapat tepat sasaran. (Harmoko Minggu/Rizky Bagus Dhermawan/Gracia Simanjuntak)