Ternate (Antara Maluku) - Sebanyak 101 perwira polisi di Maluku Utara (Malut) menjalani tes urine yang dilakukan tim Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) setempat.
"Yang diperiksa termasuk Kapolda Brigjen Pol Sobry Effendy Surya dan Wakapolda Kombes Pol. Johny Pol Latuperissa, juga para pejabat utama," kata Kepala BNNP Provinsi Malut Kombes Pol Ely Djamaludin di Ternate, Kamis.
Dia mengatakan, pihaknya memberi apresiasi kepada Kapolda Malut yang telah memerintahkan seluruh perwira untuk menjalani tes urine tersebut, karena ini merupakan langkah baik antara BNNP Malut dan Polda setempat dalam pemberantasan narkoba demi menyelamatkan anak bangsa di daerah ini.
Hasil tes, kata Ely, masih dalam tahapan pemeriksaan tim medis BNNP Malut, dan akan segera disampaikan kepada Kapolda Sobry Effendy.
Selain terhadap 101 Perwira se-Malut, tes urine juga dilaksanakan terhadap 113 pegawai Kantor Balai Wilayah Sungai (BWS) Provinsi Malut.
Dari hasil sementara tes urine untuk BWS Provinsi Malut, tercatat sebanyak dua orang yang terindikasi positif narkoba.
"Untuk Balai Wilayah Sungai itu ada dua orang yang terindikasi penyalahguna narkoba, yang lain masih pemeriksaan tim medis," ujarnya.
Ely juga mengapresiasi pimpinan Kantor BWS Maluku Utara yang mau terbuka dan mempersilakan BNNP melaksanakan tes tersebut untuk mengetahui ada tidaknya pegawai yang menjadi penyalahguna narkoba.
101 Perwira Polisi Tes Urine
Kamis, 30 April 2015 18:53 WIB