Ambon (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon membuka lowongan sebanyak 387 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2021.
Formasi jabatan yang dibutuhkan 387 orang dengan rincian CPNS tenaga teknis sebanyak 56 orang, dan PPPK sebanyak 331 orang yang terdiri dari tenaga guru 262 orang dan tenaga kesehatan 69 orang, kata Sekretaris Kota Ambon, Anthony Gustaf Latuheru, Jumat.
Ia mengatakan, pengumuman penerimaan CPNS dan PPPK dimulai 30 Juni - 14 Juli 2021. Kemudian dilanjutkan dengan pendaftaran seleksi 30 Juni - 21 Juli 2021, dan pengumuman hasil seleksi administasi 28- 29 Juli 2021.
Masa sanggah 30 Juli -1 Agustus 2021, jawab sanggah 30 Juli - 8 Agustus 2021,
pengumuman paska sanggah 9 Agustua 2021,dilanjutkan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) 25 Agustus - 4 Oktober 2021.
Baca juga: Maluku Tenggara sediakan 32 posisi bagi anak daerah dalam perekrutan CPNS, perhatikan tanda bintang
Sedangkan SKD PPPK dilakukan setelah pelaksanaan SKD di masing-masing titik.
Pengumuman hasil SKD 17-18 Oktober 2021.
Tahap selanjutnya yakni pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) 8 Oktober -29 November 2021, dan pengumuman hasil kelulusan 18-19 Desember 2021.
Para pelamar yang ingin melihat rincian formasi dan unit kerja penempatan CPNS dan PPPK Pemkot Ambon tahun 2021 dapat dilihat pada website https://sscasn.bkn.go.id atau di website resmi Pemkot Ambon www.ambon.go.id.
Sistem pendaftaran dilakukan secara online dengan cara scan dan menggungah setiap dokumen persyaratan wajib dokumen asli yang terlihat dan terbaca dengan jelas.
Sekkot menambahkan, seluruh tahapan pelaksanaan penerimaan CPNS dan PPPK Pemkot Ambon tidak dipugut biaya dalam bentuk apapun.
Pelamar wajib mengikuti perkembangan informasi melalui www.ambon.go.id.
Baca juga: Prihatin, Latsar CPNS Ternate 2020 tertunda akibat tidak ada dana
Pemkot Ambon buka lowongan 387 formasi CPNS, cek formasinya disini
Jumat, 2 Juli 2021 18:23 WIB