Ambon (ANTARA) - Capaian vaksinasi COVID-19 di enam dari 11 kabupaten/kota di Provinsi Maluku hingga saat ini masih di bawah target 70 persen yang ditetapkan pemerintah.
"Enam daerah capaiannya vaksinasi belum mencapai target 70 persen, bahkan dua daerah di antaranya masih di bawah 50 persen yakni Maluku Tengah dan Seram Bagian Barat (SBB)," kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Provinsi Maluku Adonya Rerung di Ambon, Sabtu.
Dia mengatakan Maluku Tengah dengan jumlah kumulatif sasaran vaksinasi tertinggi di Maluku yakni 332.537 jiwa ternyata vaksin tahap I baru mencapai 47,36 persen atau 157.502 jiwa, sedangkan tahap II 72.786 jiwa (29,31 persen).
Sedangkan SBB untuk tahap I baru 44,14 persen atau 70.569 jiwa dari total kumulatif sasaran vaksinasi sebanyak 159.884 orang, dan tahap kedua mencapai 22.846 (14,29 persen).
Seram Bagian Timur (SBT) dan Kota Tual capaiannya juga baru berkisar 55 persen dari target sasaran. SBT dengan sasaran vaksinasi 102.559 ternyata pada vaksin dosis I baru mencapa 52,37 persen (53.706 jiwa) dan dosis II 19.950 (19,45 persen), sedangkan Kota Tual sudah mencapai 55,52 persen atau 38.202 jiwa dari target sasaran 68.812 orang dan tahap II mencapai 20.168 (29,31 persen).
Sedangkan Kabupaten Buru Selatan (Bursel) dan Buru baru mencapai 64 persen. Bursel untuk vaksin dosis I baru mencapai 64,28 persen atau 35.434 jiwa dari target sasaran vaksinasi 55.121 orang, dan dosis kedua baru 27,57 persen atau 15,197 orang, sedangkan Buru mencapai 64,16 persen untuk dosis pertama atau 65.130 orang dari sasaran 101.514 orang, dan dosis kedua tercatat 28,862 orang (28,43 persen).
Menurut Adonya, rendahnya capaian vaksin di enam wilayah itu berdampak terhadap capaian vaksinasi Maluku secara umum yang baru mencapai 64,43 persen untuk dosis pertama atau 913.394 jiwa dari target sasaran sebanyak 1.417.690 jiwa, dan 31,84 persen atau 451.379 jiwa di dosis kedua.
Adonya menjelaskan lima daerah capaian vaksinasinya telah di atas target 70 persen, bahkan Kota Ambon telah mencapai 93,93 persen dari target sasaran 274.194 orang untuk dosis pertama dan 57,93 persen (158.846 orang) untuk dosis kedua.
Empat daerah lain yang capaian vaksinnya diatas 70 persen untuk dosis pertama yakni Kabupaten Maluku Tenggara (74,32 persen), Kepulauan Aru (74,19 persen), Maluku Barat Daya (72,0 persen) dan Kepulauan Tanimbar (71,66 persen).
Jumlah kelompok sasaran vaksinasi di Maluku Tenggara sebanyak 93.569 jiwa dan vaksin dosis kedua baru mencapai 34,11 persen atau 31.918 orang, Kepulauan Aru di dosis kedua juga baru mencapai 36 persen atau 27.192 orang dari target 75.542 orang.
Sedangkan Maluku Barat Daya untuk dosis kedua baru mencapai 33,47 persen (20.300 jiwa) dari target 60.644 orang, serta Kepulauan Tanimbar (dosis kedua) sebesar 35,70 persen atau sebanyak 33.314 orang dari keseluruhan target 93.314 orang.
Adonya berharap berbagai komponen dapat berkolaborasi dan bekerja sama bersama untuk menggenjot pelaksanaan vaksinasi di enam daerah yang capaiannya masih tergolong rendah tersebut.