Ambon (ANTARA) - Capaian vaksinasi COVID-19 di tiga daerah di Provinsi Maluku, yakni Kota Tual, Kabupaten Maluku Tengah dan Seram Bagian Barat (SBB) masih di bawah 70 persen.
"Capaian vaksinasi tahap satu di kabupaten Seram Bagian Barat mencapai 50,52 persen, Maluku Tengah 55,10 persen dan kota Tual 57,75 persen," kata Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Provinsi Maluku, Hadija Latuconsina, Rabu.
Ia mengatakan, capaian vaksinasi tiga kabupaten dan kota tersebut masih di bawah target nasional yakni 70 persen. Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) tercatat paling rendah capaian vaksin dosis pertama yakni 50,52 persen atau baru menjangkau 80.772 orang dari sasaran sebanyak 159.884 orang, dan jumlah sasaran vaksinasi harian 808 orang.
Kabupaten Maluku Tengah yakni 55,10 persen atau 183, 227 orang, dari sasaran 335,537 orang, dan jumlah sasaran vaksinasi harian 1.821 orang.
Sedangkan Kota Tual sebesar 57,75 persen atau 39,736 orang dari sasaran 68.812 orang dan jumlah sasaran vaksinasi harian 357 orang.
"Sementara itu delapan kabupaten/kota capaian vaksinasinya di atas 70 persen, diantaranya Kota Ambon sudah mencapai 99, 45 persen, dan enam daerah lainnya masih di bawah 80 persen, dan satu daerah lainnya di atas 80 persen," katanya.
Capaian vaksinasi keseluruhan provinsi Maluku telah mencapai 71,65 persen atau sebanyak 1.015.759 orang yang telah divaksin dosis pertama dari target 1.417.690 orang.
Sementara itu capaian dosis kedua di Maluku baru mencapai 43,40 persen (615.308 orang)
"Dari 11 kabupaten/kota belum ada yang mencapai 70 persen untuk dosis kedua. Kota Ambon tercatat paling tinggi capaian dosis kedua yakni 66,37 persen atau 181.993 orang ," katanya.
Capaian vaksin ketiga atau booster di Maluku sebesar 3,86 persen atau 46.384 orang. Kota Ambon tertinggi dengan 6.80 persen atau 18.657 orang.
Baca juga: Polda Maluku gelar Vaksinasi Ramadhan di masjid-masjid Kota Ambon, perangi COVID-19
Baca juga: Dinkes: Warga Ambon antusias Ikut layanan vaksinasi malam hari, realisasi fatwa MUI
Baca juga: Lantamal Ambon gelar safari vaksinasi keliling di bulan Ramadhan, jemput bola di bulan penuh berkah