Las Vegas (Antara Maluku) - Aktris Ellen Page yang diunggulkan sebagai penerima penghargaan Oscar atas perannya dalam film "Juno" pada Jumat terang-terangan mengaku bahwa dia lesbian.
Pengakuan disampaikan dalam jumpa pers di Las Vegas untuk lesbian remaja.
"Saya lelah bersembunyi dan saya lelah berbohong mengenai keadaan saya," kata artis berusia 26 tahun itu.
"Saya berada di sini karena saya lesbian dan karena ... mungkin saya bisa membuat perbedaan," katanya.
"Untuk membantu orang lain menjadi lebih mudah dan penuh harapan. Terlepas saya sendiri, saya merasa tanggungjawab pribadi dan tanggungjawab sosial."
Page pada 2007 bermain sebagai remaja hamil dalam "Juno" dan juga berperan dalam "Inception", "To Rome With Love", "X-Men: The Las Stand".
Ia juga berperan dalam "Freeheld" suatu drama mengenai detektif polisi yang menjelang ajal akibat penyakit yang dideritanya memperjuangkan pensiunan untuk membantu kekasih sesama jenisnya.
Page mengatakan dalam pidatonya bahwa ia menderita bertahun-tahun karena takut bila keadaannya terungkap ke masyarakat.
"Jiwa saya menderita, kesehatan mental saya menderita dan hubungan saya menderita," katanya.
"Hari ini saya berada di sini, bersama Anda semua di sisi lain seluruh rasa sakit itu," tambahnya. (Reuters)