Ambon (Antara Maluku) - Warga Kota Ambon dan sekitarnya terlihat antusias menyambut peserta Pesta Teluk Ambon 2012 yang mulai berdatangan dari Pulau Haruku, Seram, Nusalaut dan Seram.
Wartawan ANTARA di Ambon melaporkan, Selasa, peserta yang menarik perhatian warga Ambon adalah lomba arumbai manggurebe (perahu kapasitas besar) karena setelah tiba di Pantai Passo diarak ke pantai kelurahan Lateri dengan tabuhan totobuang maupun tifa (alat kesenian khas Maluku).
Pengiring terlihat berjalan sambil menari dengan memakai ikat kepala (lenso adat) sehingga menyemarakkan pengerahan arumbae sepanjang jalan yang menarik perhatian warga.
Arumbae dari Desa Porto dan Noloth, Pulau Saparua serta Haruku dan Sameth, Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, telah diarak Selasa pagi.
Sedangkan dari Desa Itawaka, Haria dan lainnya, termasuk Pulau Saparua dijadwalkan Selasa petang.
Antusias warga asal desa-desa tersebut yang menetap di Kota Ambon dan sekitarnya menyaksikan proses pengerahan arumbae dari Passo ke Lateri, selanjutnya dikayuh ke pantai Desa Amahusu, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, sebagai lokasi start.
Panitia Pesta Teluk Ambon 2012 menyatakan sebanyak sembilan arumbae akan bertanding di lomba manggurebe (mendayung cepat) tersebut dengan kapasitas 28 - 31 pengayuh setiap unit.
Start di pantai Amahusu setelah dilepas Gubernur Maluku, Karel Albert Ralahalu dan finish di perairan pantai Pasar Ole - Ole, Tantui, kecamatan Sirimau, Kota Ambon pada 27 September 2012.
Lomba lainnya adalah renang estafet dari perairan Tanjung Marthafons, Poka - Hatiwe Besar dengan 63 peserta telah mendaftar.
Pada 28 September 2012 digelar lomba mancing tradisional diikuti 300 peserta terbagi 177 grup di perairan Amahusu hingga Hatiwe Besar dan lomba foto bawah lau di Hukurila, Leahari dan Pintu Kota.
Lomba perahu semang perempuan diikuti 63 peserta dengan start di perairan Rumahtiga - Pasar Ole - Ole, Tantui, sedangkan malam menjelang penutupan digelar pertandingan hawaian band diikuti tujuh peserta.
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemparekraf) bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Maluku menyelenggarakan even promosi pariwisata "Pesta Teluk Ambon" di Kota Ambon pada 27 - 29 September 2012 bersamaan dalam rangka menyambut Hari Pariwisata Dunia yang diperingati setiap tanggal 27 September.
Penyelenggaraan Pesta Teluk Ambon 2012 mengangkat tema "Mari Mangente Dolo atau Mari Melihat Dulu", bertujuan mempromosikan destinasi pariwisata Maluku agar banyak dikunjungi wisatawan serta menggerakkan ekonomi masyarakat melalui kegiatan pariwisata. Melalui even ini diharapkan semangat bahari dan cinta tanah air di kalangan masyarakat Maluku semakin membanggakan.